Limit Transfer Antar Bank BCA Terbaru
Limit Transfer Antar Bank BCA – Dewasa ini, aktivitas transfer seolah tidak bisa dipisahkan dari kehidupan yang serba online dan mobile ini. Sebagai hal yang selalu melekat di dalam proses transaksi, nilai transfer menjadi begitu penting.
Masyarakat modern dan bank seolah bersimbiosis dimana keduanya saling menunjang dan sama-sama membutuhkan satu sama lainnya. Terlebih lagi mereka yang kerap melakukan transaksi bisnis, tentu bank memberikan andil yang sangat besar.
Baca Juga : Cara Cek Mutasi di ATM BCA dengan Mudah, Cepat dan Aman
Untuk melakukan transaksi melalui bank dapat dilakukan dengan berbagai cara. Bisa dengan menggunakan metode e-banking, sms banking, transaksi via ATM atau bisa juga datang secara langsung ke bank. Semuanya itu merupakan beberapa cara alternatif dalam bertransaksi yang disediakan oleh bank
Ada banyak model transaksi dewasa ini, salah satu yang paling diminati adalah dengan menggunakan mesin Anjungan Tunai Mandiri atau yang biasa disebut sebagai ATM. Mesin ATM ini terbagi menjadi beberapa jenis, ada yang memfasilitasi penarikan tunai, ada yang hanya bisa melakukan transaksi non-tunai dan ada juga yang berupa mesin setor tunai atau Cash Machine Deposit (CDM).
Limit Transfer Antar Bank BCA Melalui ATM
Menggunakan mesin ATM untuk bertransaksi barangkali sudah biasa Anda lakukan, bahkan mungkin telah menjadi keseharian. Apabila Anda nasabah Bank BCA, tidak ada salahnya untuk mengetahui mengenai batasan atau limit transfer sesama BCA.
Limit Maksimum Transfer Uang Lewat ATM BCA
Khusus bagi Anda yang merupakan nasabah Bank BCA, ada beberapa limit transfer maksimal yang bisa di transaksikan atau dikirim tiap harinya.
Baca Juga : Cara Mengetahui PIN ATM BCA yang Lupa
Perlu diingat, limit maksimal atau atau maksimum ini harus sesuai dengan jenis kartu yang Anda miliki. Bagi Anda yang belum mengetahui, silahkan simaknpenjelasan kami berikut ini ;
- Kartu ATM BCA Silver/ Blue transfer sesama bank BCA sebesar Rp25.000.000 - Ke bank lain Rp10.000.000,-
- ATM BCA silver) - tidak bisa transfer antarbank
- Kartu ATM BCA Gold Ke Bank BCA Rp50.000.000 - Bank lain Rp15.000.000
- Kartu ATM BCA Tapres mengikuti ATM BCA Gold
- Kartu ATM BCA Lain (Xpresi, TabunganKu, SimPel, LAKU) Ke Bank BCA Rp25.000.000
- Kartu ATM BCA Platinum Ke Bank BCA Rp100.000.000 - Bank Lain Rp25.000.000
Penjelasan limit maksimal transfer yang tertera diatas tadi berlaku hanya untuk satu hari saja. Apabila Anda sudah melewati limit perhari, transaksi Anda harus menunggu terlebih dahulu untuk keesokan harinya.
Biaya Transfer Uang Lewat ATM BCA
Perlu Anda ketahui, untuk melakukan transfer lewat ATM BCA ada yang bebas biaya dan ada yang memakai biaya. Bagi Anda yang membutuhkan informasi mengenai berapa besaran biasa transfer antar nasabah BCA atau ke rekening bank lainnya, inilah penjelasannya.
- Transfer ke Tujuan Rekening BCA lewat mesin ATM BCA tidak ada biaya admin alias gratis. Apabila transaksi Anda menggunakan mesin ATM Prima maka akan dikenai biaya admin Rp6.500,-
- Transfer ke rekening lain non BCA dengan menggunakan ATM BCA akan dikenai biaya admin sebesar Rp6.500,-.
- Apabila transaksi yang Anda lakukan gagal atau tertolak di ATM BCA tidak akan dikenakan biaya. Apabila transaksi Anda gagal dan Anda bertransaksinya dengan menggunakan ATM Prima, maka akan dikenai biaya admin sebesar Rp. 3.500,-.
Baca Juga : Biaya Transfer dari OVO ke BCA
Demikian ulasan kami mengenai limit transfer antar Bank BCA terbaru. Semoga dengan Anda mengetahui informasi yang telah diulas di artikel ini, semakin bijak pula Anda dalam melakukan proses transfer. Semoga membantu!