Tips Membuat Deskripsi Produk Jualan Online di Marketplace

Berkeinginan berjualan online tapi masih bingung buat deskripsi produknya? Inilah tips membuat deskripsi produk jualan online di marketplace.

Brodanni - Dalam menjual produk secara online memberikan informasi sejelas-jelasnya kepada calon pembeli merupakan suatu hal yang sangat penting. Dalam memilih produk di toko online konsumen hanya mengandalkan dari melihat foto serta membaca deskripsi yang disertakan penjual.

Tips Membuat Deskripsi Produk Jualan Online

Oleh karena itu baik itu foto produk dan juga deskripsinya janganlah dibuat seadanya melainkan harus dapat memberikan informasi dengan lengkap dan juga menarik perhatian.

Membuat Deskripsi Produk Jualan Online di Marketplace

Apa saja yang harus diperhatikan saat kita membuat deskripsi produk untuk jualan online ? Berikut ini tips yang bisa diterapkan dalam bisnis online anda.

Tulis Deskripsi Berbeda Dari Yang Lain

Pertama teks deskripsi yang kita buat sebaiknya berbeda dari pedagang lain yang menjual barang sejenis, apalagi jika hanya meng copy seluruh isi deskripsi dari orang lain.

Baca Juga : Cara Belanja Online di Luar Negeri Tanpa Kartu Kredit Terbaru

Hal tersebut dapat membuat bisnis online yang jalankan akan terlihat murahan dan jauh dari kata profesional. Buatlah ide orisinil hasil pemikiran kita sendiri untuk membuat deskripsi.

Ajak Secara Halus Untuk Membeli

Atau bahasa lain untuk teknik ini adalah menulis deskripsi dengan kalimat persuasif, namun buat sehalus mungkin agar bisa meyakinkan calon pembeli.

Contohnya “Jangan ragu lagi, segera beli tas serba guna ini sebelum kehabisan dibeli orang lain”.

Kalimat tersebut bertujuan untuk mengajak pembeli dengan halus dan meyakinkan mereka bahwa barang tersebut berkualitas.

Terangkan Kelebihan Produk

Untuk menerangkan kelebihan produk dengan meyakinkan, ada baiknya jika kita sendiri telah mencoba produk tersebut sehingga bisa mendeskripsikan kelebihannya dengan jelas.

Baca Juga : Trik Berjualan Online dengan Sistem Dropship di Tokopedia

Selain itu sertakan juga komparasi singkat yang membandingkan kelebihan produk kita dengan produk sejenis lainnya yang ada di pasaran, dengan begitu calon pembeli dapat meyakini bahwa produk kita memiliki kualitas lebih baik.

Lengkapi Spesifikasi Produk Dengan Detail

Sebelum tertarik akan suatu barang pastinya calon konsumen harus mengetahui terlebih dahulu apa saja spesifikasi dari barang tersebut dengan lengkap. Maka penting untuk kita mengenali produk yang akan dijual dengan mendetail, agar dapat menerangkan spesifikasinya dengan jelas.

Kombinasikan Teks Dengan Tabel

Kebanyakan pembaca akan merasa malas jika harus membaca deskripsi yang terlalu panjang. Salah satu cara untuk mengatasinya jika memungkinkan ada baiknya jika di dalam deskripsi kita sertakan tabel untuk penjelasan seperti spesifikasi, pilihan warna atau type produk dan lain sebagainya.

Dengan menggunakan tabel, mata pembaca tidak akan hanya disuguhi kumpulan kata-kata yang terkesan padat, sehingga menjadi tidak membosankan.

Sediakan Sarana Untuk Bertanya

Terahir, meski deskripsi sudah kita upayakan dibuat dengan sejelas-jelasnya, tidak menutup kemungkinan masih tetap ada calon pembeli yang masih belum mendapatkan informasi sesuai keingintahuannya.

Maka bagaimana pun kita harus menyediakan sarana bertanya untuk mereka yang masih mencari informasi lain mengenai seputar produk yang kita jual.

Baca Juga : Tips Sukses Jualan dengan Sistem Dropship di Shopee

Misalnya saja dengan menyertakan fitur live chat di toko online anda, atau sertakan kontak nomer telefon, sms, atau kontak aplikasi chating yang mudah di hubungi oleh calon pembeli.

Berjualan secara online saat ini tengah digandrungi banyak orang, sehingga persaingan dalam bisnis ini pun terjadi dengan sangat ketat. Untuk dapat bersaing maka kita harus memiliki strategi yang matang, semoga tips membuat deskripsi produk untuk jualan online yang kami tulis di artikel ini dapat memberi masukan yang bermanfaat.